-->
Responsive Theme - SEO Friendly

Flash Sony Xperia C4 Dual E5333 27.3.B.0.129 Android Marshmallow

| 0 | Edit Post
Flash Sony Xperia C4 Dual E5333 27.3.B.0.129 Android Marshmallow
Sobat "Bermanfaat" bagaimana kabar sobat hari ini, semoga selalu sehat wal 'aafiat. Saya ucapkan terimakasih telah mampir ke rumah saya ini, semoga ada manfaat yang bisa sobat ambil setelah main - main di sini, jangan lupa "Like dan Share" dari Sobat sangat bermanfaat bagi blog ini.

Sobat, sebelum cara Flash Sony Xperia C4 Dual E5333 27.3.B.0.129 Android Marshmallow saya bagikan, sedikit saya ingin curhat mengenai asal - muasal yang melatarbelakangi keputusan saya untuk melakukan Flash Firmware pada Xperia C4 dual (E5333) saya menjadi Android 6.0 Marshmallow.

Alasan Flash Sony Xperia C4 Dual E5333 27.3.B.0.129 Android Marshmallow.

Sobat, ada kejadian beberapa hari lalu yang menimpa hp saya. Saya memiliki hp Sony Xperia C4 Dual (E5333) yang biasa saya gunakan untuk posting tulisan - tulisan saya di blog ini, dan seperti biasanya pula, saya selalu berbagi Hp itu dengan si Cantik Hanifa (putri saya yang masih kelas RA/TK) yang senang nonton video - video dirinya sendiri ketika masih umur 7 bulanan melalui Hp saya.

Entah apa yang dia lakukan pada Hp saya waktu itu, sehingga setelah Hp dikembalikan pada saya, Hp itu terasa lemot dan loading cukup lama ketika untuk membuka foto dan tiba - tiba restart sendiri. Setelah nyala kembali keaneham muncul, tampilan layar hanya menunjukkan "panah kembali" dan tidak mau masuk pada menu "Home". Saya coba restart lagi dan lagi ternyata keadaan tetap sama dan tidak berubah sama sekali. Akhirnya keputusan harus saya ambil dan saya lakukan Factory Reset melalui Recovery Mode dengan cara tekan tombol "Power" dan "Vol -" secara bersamaan.

Setelah Factory Reset Xperia C4 dual saya selesai, ternyata masalah belum teratasi dan malah semakin parah. Justru setelah Factory Reset hp hanya berhenti pada posisi booting "Memulai Aplikasi" terus - menerus, setelah berjalan 10 menit hp kembali restart dan berhenti pada posisi booting "Memulai Aplikasi" dan begitu seterusnya hingga akhirnya keputusan final saya ambil, yaitu Flash Xperia C4 dual saya Android 5.0 Lollipop menjadi Android 6.0 Marshmallow.

T-A-E

Setelah yakin untuk Flash Xperia C4 dual saya menjadi Android 6.0 Marshmallow, pencarian tutorial tentang Flash Xperia C4 dual (E5333)pun saya lakukan. Dari satu tutorial ke tutorial yang lain saya baca, pahami dan praktekkan, dari yang bahasa lokal dan manca negara, dari forum satu ke forum yang lain telah saya libas, ternyata masih mentok pada tahap - tahap tertentu. Dan solusinya saya harus menggabungkan tutorial dari situs satu dan yang lainnya sehingga T-A-E (try and error) berulangkali saya alami.

Sobat, setelah T-A-E selama 4 hari lebih, Alhamdulillah, akhirnya saya berhasil melakukan Flash Xperia C4 dual saya menjadi Android 6.0 Marshmallow, dan try and error yang saya alami cukup menjadi ilmu yang berharga buat saya. Dan agar tidak lupa di kemudian hari maka hasilnya sekarang saya share kepada sobat "Bermannfaat" semua yang mengalami kejadian hp error atau sekedar ingin upgrade ke Android 6.0 Marshmallow, agar tidak mengalami T-A-E seperti yang telah saya alami. Semoga bermanfaat.

Persiapan.

Sebelum proses Flash Sony Xperia C4 Dual E5333 27.3.B.0.129 Android Marshmallow kita mulai, berikut ini beberapa hal yang harus sobat persiapkan agar proses Flashing bisa sukses dan mendapatkan hasil sesuai yang kita inginkan, yaitu:
  • Unlock Bootloader hp Xperia C4 Dual E5333 milik sobat. Caranya bisa sobat baca di sini.
  • Install Xperia Flashtool dan Driver Flashtool untuk alat Flash Firmware Xperia C4 Dual E5333 milik sobat. Dari pengalaman saya, gunakan Flashtool versi ini, Flashtool v. 0.9.19, (PENTING: jangan gunakan yang lain).
  • Download Firmware (.ftf) Android 6.0 Marshmallow untuk Xperia C4 Dual E5333, dengan nama file 27.3.B.0.129_R1B_Latin America Generic_300-4321.ftf dari MEGA.NZ berukuran 1.64 GB. Biar sobat tidak repot nyari, silahkan kunjungi alamat URL-nya di sini https://mega.nz/#!Q0okibzJ!mpSt1EbcrnaucpAZ0ggl9pBbGnTavanv0nEqKF_eYMk
  • Aktifkan USB Debugging pada perangkat Aandroid sobat. Caranya: Menu >> Setting / Setelan >> Opsi pengembang / Developer options >> USB Debugging.

    Bila pada perangkat sobat tidak ada pilihan Opsi pengembang pada menu setelan, maka cara untuk mengaktifkannya adalah sebagai berikut, pada menu "Setelan" >> "Tentang ponsel / About phone" >> tekan berulang - ulang pada "Nomor pembuatan / Build number" hingga muncul pesan "Sekarang anda adalah pengembang".
  • Ketika saya melakukan Flash, perangkat saya tidak dalam posisi "USB Debugging" karena kondisi hp saat itu bootloop.
  • Siapkan mental dan jangan lupa awali setiap kegiatan dengan membaca Basmalah.

Mulai Proses Flash.

  • Pindahkan Firmware Xperia C4 Dual E5333 (.ftf) yang telah sobat download tadi dari "folder download" menuju folder C:\yser\(PC-name)\.flashTool\firmwares Bila folder ini belum terbentuk, maka sobat perlu membuka aplikasi "Flashtool" terlebih dahulu sampai aplikasi siap dan otomatis folder akan terbentuk.
  • Buka aplikasi Flashtool yang tadi telah diinstal dan tunggu hingga persiapan aplikasi selesai semua.
  • Flash Sony Xperia C4 Dual E5333 27.3.B.0.129 Android Marshmallow
  • Setelah Flashtool siap digunakan lanjut, 1. Tekan "Gambar petir hitam", 2. Pilih "Flashmode" dan 3. Lalu "Ok"
  • Flash Sony Xperia C4 Dual E5333 27.3.B.0.129 Android Marshmallow
  • Pada jendela selanjutnya, perhatikan bagian "Source folder" apakah sudah benar mengarah pada folder tempat sobat menaruh Firmware Marshmallow Xperia C4 Dual E5333 yang tadi telah sobat download.

    Apabila sudah benar, maka pada kolom "Firmwares" akan muncul list "Sony Xperia C4", ekspand terus kebawah dan klik pada seri firmware, yaitu 27.3.B.0.129_R1B dan akan muncul List content yang terdapat dalam firmware tadi pada kolom "Content" kemudian klik "Flash".

    Biarkan kosong pada kolom "Sin", kecuali bila ada yang ingin sobat setting sendiri sesuai selera, dan tunggu step berikutnya hingga Flashtool selesai mempersiapkan paket.
  • Flash Sony Xperia C4 Dual E5333 27.3.B.0.129 Android Marshmallow
  • Setelah paket siap untuk dipasangkan ke dalam hp, akan muncul jendela perintah unuk menyambungkan hp sobat menggunakan kabel USB dengan mode "Flashmode". Caranya, matikan hp sobat hingga benar - benar mati, kemudian dalam kondisi hp OFF tekan tombol " Volume - " kemudian sambungkan hp pada komputer menggunakan kabel USB (dengan kondisi " Vol - " tetap ditekan hingga lampu LED Notifikasi pada hp menyala warna hijau).
  • Flash Sony Xperia C4 Dual E5333 27.3.B.0.129 Android Marshmallow
  • Tunggu hingga proses flashing selesai hingga muncul pesan INFO - Flashing finised | dan | INFO - Please unplug and start your phone pada log aplikasi.
  • Flash Sony Xperia C4 Dual E5333 27.3.B.0.129 Android Marshmallow
  • Setelah proses flashing selesai dan muncul pesan untuk mencabut (unplug) hp dari komputer, silahkan sobat cabut hp sobat kemudian nyalakan hp seperti biasanya. Setelah Flashing Firmware baru "booting" pertama akan memakan waktu lumayan lama, jadi saran saya sruput kopi dulu sambil menunggu proses booting agar badan kembali rileks.
  • Selamat... kini hp sobat telah berhasil upgrade ke Android 6.0 Marshmallow, selamat menikmati fitur - fitur menarik yang terdapat pada Android versi ini.

Penutup.

Sobat "Bermanfaat", setelah melakukan Flash Sony Xperia C4 Dual E5333 27.3.B.0.129 Android Marshmallow hp saya sekarang terasa sangat cepat, ringan, tampilannya dinamis dan serasa memiliki hp baru. Dan semoga sobat juga merasakan keasyikan tersendiri setelah proses ini.

Akhir kata, atas share dan komentar sobat semua saya sampaikan banyak terimakasih. Apabila ada yang ingin ditanyakan atau ditambahkan, silahkan sobt tuliskan di kolom komentar. Semoga bermanfaat, salam sukses untuk kita semua.


Share: