Sobat "Bermanfaat", sebagai seorang Blogger kegiatan tulis - menulis adalah satu hal yang mutlak harus dilakukan oleh seorang Blogger, karena memang fungsi dasar sebuah blog adalah sarana untuk berbagi segala hal yang secara umum memiliki format teks. Karena berupa format teks maka kita harus bisa memahami tentang pentingnya menulis artikel di blog yang kita miliki.
DAFTAR ISI | ||
---|---|---|
1 | File Hosting Gratis. | |
2 | Google Drive. | |
3 | Link Share File Google Drive. | |
4 | Link Download Langsung Google Drive [direct download]. | |
5 | Alternatif Lain. | |
6 | Alternatif kedua. | |
7 | Penutup. |
Sobat, dalam membuat sebuah artikel yang akan dibagikan kepada pembaca blog kita, terkadang secara kebetulan atau memang disengaja kita butuh untuk membagikan sebuah file yang bisa didownload sebagai sarana pelengkap atau agar para pembaca bisa mendapatkan manfaat secara maksimal dari pembahasan artikel yang sedang mereka baca. Maka dari itu kita pasti membutuhkan ruang penyimpanan yang berbasis online (cloud) atau dalam istilah lain disebut dengan nama File Hosting, yaitu ruang penyimpanan berbagai macam jenis file yang diakses melalui jaringan internet sehingga memudahkan bagi pemiliknya saat ingin berbagi.
File Hosting Gratis. ⤴
Ada banyak layanan file hosting yang bisa kita gunakan baik yang berbayar atau yang gratisan, yang jelas semua harus kita sesuaikan dengan kebutuhan. Kalau file hosting kita pergunakan hanya untuk menyimpan dan berbagi file saja, maka layanan file hosting yang gratis sudah sangat cukup menurut saya sebagai pilihan yang bijak.
Beberapa layanan file hosting yang memberikan fasilitas gratis diantaranya adalah Google Drive, dropbox, 4shared, mediafire dan lain - lain. Silahkan sobat eksplorasi sendiri satu persatu file hosting tsb. untuk mengetahui lebih lanjut.
Sobat, dari kesemua layanan file hosting gratisan diatas pasti memberikan kepada kita ruang penyimpanan yang memiliki space (kapasitas) dengan batas maksimal tertentu, dan hal itu wajar, karena kita free member. Bila kita ingin fasilitas yang lebih besar atau bahkan unlimited space tentu kita harus menjadi premium member.
Walaupun spacenya terbatas, saya rasa sebagai blogger pemula seperti saya ruang penyimpanan yang diberikan sudah cupkup besar kalau hanya sekedar untuk menyimpan dan berbagi file saja, atau apabila ruang yang disediakan masih kurang, kita juga bisa membuat akun baru lagi menggunakan alamat email yang lain. Kalau Sobat hanya punya satu email, buat baru lagi saja, berikut ini ada cara termudah membuat Akun Email di Android.
Sebagai informasi, berikut ini adalah screenshoot space memory yang diberikan oleh Google Drive, Mediafire dan Dropbox kepada free membernya:
Dari gambar di atas sudah dapat Sobat ketahui bahwa, Google memberi space sebesar 15GB, Mediafire 10GB dan Dropbox 2GB.
Google Drive. ⤴
Sobat "Bermanfaat", setelah kita sedikit memahami tentang beberapa space memory yang disediakan oleh beberapa layanan file hosting gratisan, dapat saya simpulkan bahwa layanan dari Google Drive masih lebih unggul dibandingkan dengan layanan file hosting yang lain. Dan menurut saya sebagai Blogger Android dan User Android berikut ini adalah beberapa kelebihan yang bisa kita dapatkan dari Google Drive, diantaranya:
Pertama, Google Drive dan Android merupakan fasilitas dan layanan dari satu persahaan yang sama yaitu Google.
Jadi apabila kita menggunakan Smartphone yang memiliki OS Android maka beberapa aplikasi buatan dari Google akan tersemat kedalam hp Android kita, termasuk salah satunya adalah Google Drive. So, kita tidak perlu repot - repot lagi download aplikasi baru (kecuali pembaruan), tinggal buka aplikasi Drive dan kita sudah bisa memanage seluruh file yang tersimpan pada Dirve.
Kedua, Akun Google Drive sudah langsung terintegrasi dengan perangkat Android yang kita miliki.
Cukup sekali login Akun Google di perangkat Android maka kita sudah tidak perlu repot lagi untuk login ini - itu, secara otomatis semua layanan dari Google akan melakukan sinkronisasi terhadap perangkat Android kita meliputi Gmail, Google foto, Play Store, Play Game, Play Film, Kalender dan Seluruh nomor kontak yang tersimpan di Akun Google apabila kita melakukan Backup kontak di Akun Google pada Android kita dan pastinya seluruh file yang berada pada Google Drive.
Ketiga, layanan yang prima dan stabil, jadi kita tidak perlu takut akan adanya server hosting Google mengalami down.
Google sebagai raja internet pasti sangat mengutamakan kenyamanan dan kepuasan penggunanya. Setiap detail kondisi selalu diperhatikan dan diawasi secara konsisten. Dan pada kenyataannya kita memang tidak pernah mengalami yang namanya server down pada semua layanan Google, semua layanan Google selalu dapat kita akses dengan cepat dan lancar meskipun penggunanya mencapai 1 milyar lebih.
Keempat, bebas biaya seumur hidup.
Salah satu kelebihan file hosting gratis adalah Akun yang kita gunakan akan berlaku seumur hidup, tidak seperti Akun berbayar yang harus kita perpanjang setiap kali jatuh tempo pembayaran untuk perpanjangan, bisa tempo bulanan atau tahunan. Yang jelas kelebihan mendasar pada file hosting yang menggunakan akun free member dari pada premium member adalah akun free member akan dapat berlaku seumur hidup walaupun pemilik akun tersebut mungkin sudah meninggal, tapi akunnya akan tetap bisa diakses.
Kelima, mudah untuk Upload dan Download file.
Menggunakan Android dan menyimpan file di Drive sangat mudah sekali, semudah kita bebagi file menggunakan SHAREit. Untuk Upload file kita tinggal "klik gambar icon upload" atau "simpan di Drive". Dan untuk Download file kita juga dapat dengan mudah melakukannya, yaitu tinggal "klik gambar icon download".
Link Share File Google Drive. ⤴
Sedangkan apabila kita ingin berbagi file yang tersimpan pada Drive maka ada beberapa langkah yang harus dilakukan, yaitu:
- Buka aplikasi Google Drive.
- Cari file yang ingin dibagikan.
- Klik Menu (titik tiga sebelah kanan file yang akan dibagikan) >> icon huruf (i) >> klik Berbagi tautan sedang tidak aktif.
- Kemudian tulisan Berbagi tautan sedang tidak aktif akan berubah menjadi Berbagi tautan sedang aktif disertai warna icon link yang berubah menjadi hijau dan link berbagi juga secara otomatis dicopy ke papan klip. Dan ini adalah link berbagi yang tadi dicopy otomatis: https://drive.google.com/file/d/0B5wiH2ggMGskZkpMSWNFbjhxYWM/view?usp=drivesdk.
- Bila Sobat menggunakan Komputer, maka caranya hampir sama. Pertama buka alamat http://drive.google.com pada web browser, login terlebih dahulu (bila belum login akun Google) >> cari file yang akan dibagikan >> klik kanan pada Mouse >> klik Get shareable link, dan link berbagi secara otomatis dicopy ke papan klip.
Link Download Langsung Google Drive [direct download]. ⤴
Sebagai seorang Blogger, memasang link download yang langsung memberikan tindakan "mengunduh file" dan tidak menuju halaman preview atau skip ads dalam sebuah website atau blog akan memberikan kesan kepada para pengunjungnya bahwa pemilik blog tersebut benar - benar berupaya memberikan layanan yang maksimal kepada pengunjungnya, atau setidaknya akan memberi kesan selayaknya website profesional dan menggunakan layanan premium seperti domain TDL dan file hosting berbayar.
Langkah yang kita lakukan di atas tadi memberi link share file yang mengarah pada jendela preview file Google Drive. Sedangkan link download untuk mengunduh filenya termuat dalam jendela preview yang biasanya terletak di sebelah kanan atas halaman dengan icon gambar download seperti ini: dan klik gambar iconnya bila ingin mendownload.
Hal ini terjadi karena link file yang kita dapatkan adalah link jendela preview, jadi ketika diklik tidak akan memberi tindakan download langsung tapi menampilkan previewnya terlebihdulu. Silahka Sobat perhatikan lagi link filenya berikut ini: https://drive.google.com/file/d/0B5wiH2ggMGskZkpMSWNFbjhxYWM/view?usp=drivesdk atau https://drive.google.com/file/d/0B5wiH2ggMGskZkpMSWNFbjhxYWM/view.
Tulisan "view" (backgroun kuning) pada link di atas adalah menunjukkan tindakan pratinjau bila Sobat mengunjungi link tersebut. Sedangkan tulisan yang acakkadul (background hijau) berupa huruf dan angka yang tidak beraturan tersebut adalah merupakan Id unik file yang tersimpan pada Google Drive.
Sedangkan cara agar link di atas menjadi link download langsung dan tidak melewati proses preview terlebih dahulu sangat mudah sekali.
Sobat cukup merubah sedikit format link dari model preview menjadi model download. Caranya, siapkan format link (copy - paste) pada notepad atau media tulis yang lain (saya biasanya menggunakan draft SMS atau WA) rancangan link berikut ini: https://drive.google.com/uc?export=download&id="TEMPAT ID FILE" kemudian tempelkan id file tadi pada area dengan background warna hijau ("TEMPAT ID FILE") tanpa tanda petik dan spasi.
Jadi bila Sobat praktekkan dengan contoh link file share yang kita dapatkan di atas, maka dari link preview seperti ini: https://drive.google.com/file/d/0B5wiH2ggMGskZkpMSWNFbjhxYWM/view?usp=drivesdk akan berubah menjadi link download langsung seperti ini: https://drive.google.com/uc?export=download&id=0B5wiH2ggMGskZkpMSWNFbjhxYWM . Sangat mudah bukan!
Agar Sobat bisa memahami perbedaan dari tindakan kedua link di atas, silahkan sobat kunjungi kedua link di atas (dengan copy - paste saja) dan lihat perbedaan tindakannya.
Alternatif Lain. ⤴
Apabila Sobat malas untuk mengcopy - paste rancangan format direct download link ini https://drive.google.com/uc?export=download&id="TEMPAT ID FILE" pada notepad, draft SMS, WA atau yang lain, maka Sobat bisa menggunakan alternatif berikut ini dengan hasil direct download link yang sama.
Yaitu, menggunakan fasilitas Google Drive Direct Link Generator.
Caranya, kunjungi alamat URL berikut ini https://sites.google.com/site/gdocs2direct/ (copy - paste) menggunakan web browser >> masukkan link sharing pada kolom "Enter your sharing URL" >> kemudian klik "Create Direct Link" dan hasilnya akan keluar pada kolom "Output Likn:" dan Link Download Langsung (Direct Link) siap untuk digunakan.
Alternatif kedua (tidak saya rekomendasikan).⤴
Selain menggunakan Link Generator dari Google, ada lagi website lain yang menyediakan layanan URL Generator yaitu "GDurl" caranya sama seperti pada Google Drive Direct Link Generator. Untuk mencobanya, silahkan Sobat kunjungi linknya, yaitu: https://GDurl.com/ >> masukkan link share pada kolom "Paste a public Google Drive URL" >> kemudian klik "Create Permalink" dan link download yang ditautkan pada situs GDurl.com bisa anda gunakan.
Penutup. ⤴
Tidak musti hanya pemilik blog saja yang membutuhkan File Hosting gratisan seperti Google Drive, karena tidak musti hanya pemilik blog yang butuh berbagi file yang mereka miliki.
File Hosting gratisan seperti Google Drive juga bisa digunakan oleh masyarakat luas untuk keperluan kerja atau yang lain seperti mengirim laporan kerja atau tugas lain. Karena syarat untuk dapat menggunakan Google Drive hanya membutuhkan akun email dari Google saja. bila Sobat belum punya bisa sobat baca panduannya untuk membuat email di Android di sini, atau langsung kunjungi situs Gmail.com menggunakan web browser dan klik buat akun baru dan isi formulir pembuatan akun baru.
Akhir kata, semoga bermanfaat dan sukses selalu untuk kita semua.
Silahkan tinggalkan komentar bila masih ada yang ingin ditambahkan atau bertanya atau hanya sekedar salam sapa. Terima kasih.